Kamis, 10 Agustus 2017

MENGENAL ACCESS MODIFIERS

Dari ContohKelas.java sebelumnya di dalamnya ada keyword seperti public dan private. Apa artinya itu? Keyword public dan private termasuk dalam Access Modifiers. Akses yang diberikan kepada class, variabel dan method.

Keyword yang termasuk dalam Access Modifiers adalah public, private dan protected.
- public berarti bisa diakses oleh kelas apapun.
Contoh
public class ContohKelas 
Kelas ContohKelas bisa digunakan oleh kelas lainnya.
public String getPelajaran()
{
    return pelajaran;
}
Method getPelajatan bisa digunakan oleh kelas lainnya.

- private hanya bisa diakses oleh kelas itu sendiri.
Contoh
private String pelajaran;
 Variabel pelajaran hanya bisa digunakan oleh kelas ContohKelas saja.
private void cetakPelajaran()
{
    System.out.println("Pelajaran " + pelajaran);
}
Method cetakPelajaran hanya bisa digunakan oleh kelas ContohKelas saja

- protected hanya bisa diakses oleh subclass atau kelas lain yang berada di package yang sama.

Dari ketiganya yang sering saya pakai adalah public dan private. Itu sebabnya protected tidak saya sertakan dalam contoh. Untuk mengetahui lebih detil tentang Access Modifiers bisa ke https://docs.oracle.com/javase/tutorial/java/javaOO/accesscontrol.html


BERIKUTNYA MEMBACA INPUT KEYBOARD DI CONSOLE
SEBELUMNYA MENGENAL MAIN METHOD





Tidak ada komentar:

Posting Komentar